Cara Menampilkan FPS di Android [Bonus Tutor No Root]

AndroidTerbaik.com – FPS atau Frame per Second atau frame per detik merupakan ukuran bagaimana gerakan gambar yang ditampilkan secara berurutan yang umum dipakai dalam video film, video digital, grafik komputer, dan sistem tangkapan bergerak. Pada smartphone Android, FPS ini umum dijadikan oleh para gamer dalam menguji kemampuan perangkatnya. Untuk games PC, biasanya angka FPS akan tampil di bagian pojok permainan. Istilahnya adalah FPS Meter, FPS Monitor, atau FPS Counter (penghitung angka FPS). Nah, buat anda yang seneng main game di HP mungkin ingin mengeluarkan angka FPS ketika bermain game. Jadi, pada halaman ini pula admin akan berikan tutorial cara menampilkan FPS di Android baik root maupun tanpa root.

Mengeluarkan FPS di game Android terkadang memang berguna bagi para gamers. Salah satu fungsi memonitor besar-kecilnya FPS game ialah kita bisa menyesuaikan setting game. Misalnya kita bisa memilih menurunkan kualitas grafik game ketika angka FPS turun. Begitupun sebaliknya, kita bisa menaikkan grafis game ketika penghitung FPS angkanya masih besar.

Cara Menampilkan FPS di Android Root

Jika ponsel Android anda sudah dalam keadaan rooted (para gamer biasanya pasti sudah meroot), maka bisa langsung ikuti tutorial mengkatifkan FPS monitor di game sebagai berikut:

  1. Download dan install aplikasi Game Booster ini.
  2. Jalankan Game Booster.
  3. Tap pada menu INFO atau klik ikon huruf [i] di bagian apk GameBooster.
  4. Di samping menu FPS Monitor, silahkan diaktifkan (ON).
  5. Ketika muncul peringatan, ijinkan akses super user.
  6. Mungkin akan muncul iklan, silakan ditunggu sampai menutup sendiri agar bisa mengaktifkan FPS Monitor secara gratis.
  7. Tap tombol Unlock for Free.
  8. Selesai dan FPS Monitor sudah aktif ditandai dengan munculnya angka FPS di pojok kanan atas.
Cara Menampilkan FPS di Android Saat Main Game

Untuk menguji FPS di HP Android, silakan anda coba buka game kesukaan, misalnya Mobile Legends, PUBG, Free Fire, atau game AXE terbaru.

Baca Juga:

Lalu, bagaimana jika hape Android belum root, apakah bisa memunculkan FPS di layar Android tanpa root? — BISA —

Cara Menampilkan FPS di Android Tanpa Root

Karena Android belum root dan anda “memaksa” untuk ingin mengeluarkan fitur FPS monitor TANPA ROOT, maka anda juga harus mau ribet dan repot.

Di sini anda perlu PC atau komputer atau laptop atau notebook atau netbook, sebaiknya Windows.

Cara Menampilkan FPS Di Game Android No Root

Cara mengaktifkan FPS Android tanpa root dengan aplikasi FPS Meter Apk:

  • Download dan install aplikasi FPS Meter (no root).
  • Jalankan aplikasi FPS Meter, tap menu OpenGL Demo.
  • Karena belum root, anda diminta untuk membuka situs http://fpsmeter.github.io/
  • Ikuti panduan yang tertulis di situs resmi FPS Meter tersebut, seperti mengunduh file yang dibutuhkan, dll.
  • Lanjutkan membaca…

Link Download ADB Driver, Java & FPS Meter for PC

Untuk anda yang mengalami kesulitan download mungkin karena link di situs resmi FPS Meter error / rusak / tidak berfungsi, silahkan gunakan tautan unduh berikut khusus pengguna Windows:

Nah, ketika semua sudah siap, anda bisa mengikuti panduannya pada halaman fpsmeter.github.io mulai “Step 3“.

Cara menampilkan FPS di Android saat bermain game misalnya sangat mudah kalau memang Androidnya sudah rooted. Dan akan terasa begitu menyita waktu kalau HH Anda belum root.

Tags: Cara Menampilkan FPS Di Android, Cara Menampilkan FPS Di Android No Root, Cara Menampilkan FPS Di Android Tanpa Root, Cara Menampilkan FPS Di Game Android No Root, Cara Menampilkan FPS Di Xiaomi, Aplikasi Penampil FPS Android Tanpa Root, Menampilkan FPS Android No Root, FPS Meter Android No Root, Cara Menampilkan FPS Counter Di Android

Tinggalkan komentar